HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Tiga Pencuri Menyamar Jadi Petugas PLN Berhasil Gasak Isi Rumah di Banjarnegara, Total Kerugian Puluhan Juta

Anggota Polsek Pwj Klampok saat mendatangi TKP

Laporan: Iwan Setiawan

BANJARNEGARA,harian7.com – Aksi pencurian barang berharga terjadi di Dusun Binangun, Desa Klampok, Kecamatan Purwareja Klampok, Kabupaten Banjarnegara atau depan Optik Kita jalan Banyumas-Banjarnegara.

Baca Juga:  Ciptakan Desa Berdaulat Pangan, Pemdes Tepakyang Kebumen Gelar Pelatihan Pertanian

Korban pencurian bernama Bagyo Rumekso menceritakan, Pelaku pencurian di rumahnya berhasil menggasak HP, Jam Lazer dan sejumlah perhiasan jika dinilai hampir mencapai 20 juta.

Pelaku merupakan tiga orang dengan mengenakan jaket hitam dan mengendarai dua sepeda motor.

Baca Juga:  Prihatin Dengan Maraknya Korupsi, Pemuda Kedungsuren Bentuk Gardarenasi Bantu APH Awasi Anggaran

“Aksi pencurian tersebut sekira pukul 10:30, saat rumah sedang dalam keadaan ramai, pelaku berjumlah tiga orang yang mengaku sebagai petugas PLN, dua orang berusaha mengalihkan perhatian pemilik rumah, sedang pelaku satunya berhasil memasuki rumah dan menggasak barang berharga,” jelasnya, Kamis (04/08/2022) siang.

Baca Juga:  Gelar Apel Jam Pimpinan TNI Polri, Begini Pesan Kapolres dan Dandim Banjarnegara

Hingga berita ini di turunkan Kepolisian dari Polsek Klampok jajaran Polres Banjarnegara sedang melakukan penyelidikan ditempat kejadian perkara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!