HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Tim Progdal Kodam IV/Diponegoro Kunjungi Kodim 0703/Cilacap

Cilacap, Harian7.com – Tim Progdal Kodam IV/ Diponegoro yang dipimpin Waasrendam IV/Diponegoro, Letkol Arm. Teguh mengunjungi Kodim 0703/Cilacap.

Kunjungan tim Progdal Kodam IV/Diponegoro bersama rombongan, Selasa (06/11/2018) disambut Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0703/Cilacap Mayor Ahmad  Rofik Alfian di Aula Satya Kartika Kodim 0703/Cilacap.

Hadir juga dalam tim tersebut beberapa perwira staf Kodam diantaranya Letkol Inf.Suyadi, Letkol Inf. Yudhi Nofrizal, S.IP, Mayor  Inf. Sentot Endar, Mayor Inf. Pandiangan, Mayor Czi .Jati Priono, Kapten Inf.Rofiq Teguh Nugroho, dan beberapa Bintara dan PNS staf perencaaan.

Baca Juga:  Melalui Apel Dansat, Kodam IV/Diponegoro Bertekad Perangi Narkoba

Ditemui saat penyambutan, Kasdim mengatakan Kunjungan Tim Progdal mengemban tugas dari Panglima Kodam IV/Diponegoro untuk melaksanakan pengendalian program, mengecek, dan meneliti administrasi Satuan yang di dalamnya terdapat anggaran dan Wabku.

Baca Juga:  Tingkatkan Silaturahmi, Komandan Lanal Semarang Berkunjung ke Korem 073/Makutarama

“Apakah sudah terserap sesuai program atau belum, kalau belum apa kendalanya, sehingga kedepanya dapat dijadikan bahan evaluasi Komando Atas(TNI AD) dalam membuat Perencanaan Program dan Anggaran yang lebih baik,” katanya.

Kasdim menambahkan, Komandan Kodim 0703/Cilacap, Letkol Inf. Yudi Purwanto mengucapkan terima kasih kepada Tim Progdal Kodam  IV/Diponegoro yang telah berkenan mengunjungi Satuan Kodim 0703/Cilacap.

Baca Juga:  Danpusterad Pimpin Wasev di Lokasi TMMD Ke-112 Kodim 0736/Batang

Kegiatan Tim Progdal membidik Staf Kodim mulai dari bidang Intelejen, Operasi, Personel, Logistik dan Teritorial  untuk memeriksa administrasi baik program, anggaran maupun Wabku, sehingga terdapat sinkronisasi data dan dipastikan dana yang turun dari pusat terserap dengan baik. (Rusmono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!