HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


SD Plus Tahfizhul Qur’an (PTQ) ANNIDA Kembali Meraih Juara Umum Lomba Pekan Maulid Nabi Muhammad SAW

Siswa-siswi SD Plus Tahfizhul Quran (PTQ) ANNIDA didampingi kepala sekolah dan para guru sedang melakukan foto bersama dengan H. Muamir Marzuqi, M.Pd (Kordinator Pendidikan Wilayah Argomulyo) setelah berhasil mendapatkan 13 tropi dan meraih juara umum Lomba Pekan Maulid Nabi Muhammad Saw .

Salatiga,harian7.com – SD Plus Tahfizhul Qur’an (PTQ) ANNIDA kembali meraih juara umum dalam lomba Pekan Maulid Nabi Muhammad Saw tingkat Kecamatan Argomulyo pada hari Senin (19/11/2018) di SDN Ledok 2 dan SDN Ledok 7.

Melalui releasenya kepada harian7.com Selasa (27/11/2018) Kepala Sekolah SD PTQ ANNIDA Ahmad Fikri Sabiq mengatakan, Tropi juara umum ini kembali diraih setelah siswa-siswi SD PTQ ANNIDA meraih 13 tropi yang terdiri dari berbagai cabang. Ini merupakan kali kedua menjadi juara umum lomba Pekan Maulid setelah pada tahun sebelumnya (2017), sekolah ini juga menjadi juara umum.

Baca Juga:  Breaking News : Kecelakaan di Bawen Kab Semarang, 3 Orang Meninggal Dunia dan 9 Alami Luka

“Para siswa yang menjadi juara dalam lomba ini adalah Bimbing Projo Raharjo (Juara 1 Tartil Putra), Tsania Maidhatu Rachma (Juara 1 Tartil Putri), Zahra Nafiza (Juara 1 Tilawah Putri), Jihan Kamilia Az-Zahra (Juara 1 Khot Putri), Danindra Thoriq Yufa Natama (Juara 1 Adzan), Prananda Fachri Dhaniswara (Juara 1 Shalat Putri), dan Dzakiya Najla Syihab (Juara 1 Shalat Putri),”katanya.

Baca Juga:  Buntut Perselingkuhan Dua Dosen Perguruan Tinggi Pelayaran, Bakal Dilaporkan ke Polisi
Ahmad Fikri Sabiq, S.Pd.I (Kepala Sekolah SD Plus Tahfizhul Quran ANNIDA) sedang menerima piala juara umum dari H. Muamir Marzuqi, M.Pd (Kordinator Pendidikan Wilayah Argomulyo) pada lomba Pekan Maulid Nabi Muhammad Saw tingkat kecamatan Argomulyo yang dilaksanakan pada hari Senin (19/11) di SDN Ledok 2 dan SDN Ledok 7.

Ahmad Fikri Sabiq menambahkan,” Selain itu juga ada meraih juara 2 khot putra (Ayyasy Murtadho Roif As-Sidqi), juara 2 tilawah putra (Zamzamil Ali Pasha’a), juara 2 TIKI putri (Kafka Jihan Jauza’a), juara 2 khitobah putri (Hilda Aisya Nurin Asyhari), juara 3 Cerita Islami putra (Faiq Ataka Birri), dan juara 3 TIKI putra (Daud Yusuf Nasrullah),”tambahnya.

Baca Juga:  Permudah Layanan Vaksinasi Ke Masyarakat, Vaksinator Jemput Bola Door To Door

Sementara itu, Muhammad Sulkhan Habibi, S.Pd.I, selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah turut mendukung dan mendoakan kami semua, terutama untuk semua guru dan pelatih serta para wali murid yang selalu mendukung SD PTQ ANNIDA.

“Semoga ini bisa memotivasi anak-anak untuk selalu berprestasi di berbagai event kejuaraan,” tuturnya.

Habibi juga berharap semoga bisa memberikan yang terbaik untuk maju di tingkat Kota Salatiga nanti.(M.Nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!