DPD PWRI PROVINSI JAMBI UCAPKAN SELAMAT NATAL DAN TAHUN BARU 2018
![]() |
Freddy Z Ketua DPD PWRI Provinsi Jambi. |
Jambi,Harian7.com – Persatuan Wartawan Republik Indonesia Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Jambi,Freddy Z Ketua DPD Provinsi Jambi Mengucapkan Selamat Hari Natal 2017 dan Tahun Baru 2018.
“Hari natal merupakan salah satu hari terbesar bagi umat kristiani. Untuk itu, sebagai negara Republik Indonesia yang mengenal Pancasila maka Kita sebagai Non Kristiani juga turut menghargai, menghormati dan bangga dengan adanya keberagaman agama itu indah,”tutur Freddy kepada harian7.com, Senin (25/12).
Lebih lanjut Freddy menyampaikan, Semua tidak ada salahnya, kita non kristiani memberikan rasa suka cita kepada umat kristiani dengan memberikan Ucapan Selamat Natal 2017 dan juga Tahun Baru 2018. Tidak terasa kita semakin mendekati akhir tahun yang berarti ada dua momen yang banyak dinanti, yaitu natal dan tahun baru. Baik natal maupun tahun baru, keduanya merupakan momen yang pasti sangat berkesan.
“Kami dari Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Wartawan Republik Indonesia mendukung TNI, Polri dalam pengamanan Natal 2017 dan tahun baru 2018,” terangnya.(Ndra)
Tinggalkan Balasan