HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Tanggap Darurat Hidrometeorologi: Wapres Gibran Turun Langsung ke Sukabumi

SUKABUMI | HARIAN7.COM – Curah hujan tinggi yang terus mengguyur wilayah Jawa Barat selama tiga hari terakhir memicu bencana hidrometeorologi di Kabupaten Cianjur dan Sukabumi. Rentetan banjir bandang, tanah longsor, dan pergerakan tanah menyebabkan empat orang meninggal dunia, enam lainnya hilang, serta memaksa ratusan warga mengungsi.

Baca Juga:  Kejagung Serahkan Kasus Pagar Laut Tangerang ke Bareskrim, Dugaan Pemalsuan Sertifikat Diselidiki

Wakil Presiden Gibran Rakabuming, didampingi Pj. Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin dan Kepala BNPB Suharyanto, langsung meninjau Kampung Cihonje, Desa Sukamaju, Sukabumi, salah satu lokasi terdampak pergerakan tanah. Dalam kunjungannya, Wapres memberikan arahan agar penanganan bencana dilakukan cepat, terkoordinasi, dan berfokus pada kebutuhan dasar pengungsi seperti makanan, air bersih, obat-obatan, dan tempat tinggal sementara.

Baca Juga:  Polisi Tangkap 10 Pelaku Pengrusakan Gedung ESDM Saat Demo Ricuh Penolakan UU Omnibus Law

Ia juga menegaskan pentingnya percepatan pemetaan wilayah rawan bencana serta perbaikan infrastruktur yang terdampak. “Kewaspadaan harus terus ditingkatkan mengingat curah hujan masih tinggi beberapa hari ke depan,” ujar Gibran.

Baca Juga:  Paripurna DPR setujui RUU Terorisme, Jokowi Sebut Perpres Pelibatan TNI Hanya Soal Teknis

Kepala BNPB Suharyanto memastikan penanganan akan dilakukan hingga tuntas. Sementara itu, masyarakat Kampung Cihonje berharap bantuan dari pemerintah untuk membangun kembali rumah mereka yang hancur akibat bencana.

Baca Juga:  Kemenangan Gemilang Rafael Nadal di Bastad Open, Langkah Menuju Olimpiade

Pemerintah daerah telah menetapkan status tanggap darurat di wilayah terdampak. Hingga saat ini, bantuan logistik dan tenaga relawan terus disalurkan untuk meringankan beban warga.(Yuan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!