HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


BABINSA KORAMIL 09/AMB MENGECEK BENTENG PENDEM AMBARAWA

Ungaran,harian7.com –  Wisata menjadi salah satu momen tepat bagi keluarga untuk menghabiskan waktu bersama.

Tempat wisata pun tak pernah sepi dari pengunjung. Seperti yang di lakukan banyak orang yang datang di tempat wisata di wilayah Kabupaten semarang diantaranya di tempat wisata Benteng Pendem,tak sedikit dari mereka juga melaksanakan liburan bersama. Benteng Pendem merupakan salah satu tempat wisata bagi masyarakat kabupaten semarang yang ada di wilayah ambarawa Tempat ini selalu menjadi tempat tujuan untuk malaksanakan liburan sekolah atau saat liburan di hari lebaran dan liburan akhir tahun.

Baca Juga:  Polsek Ungaran Amankan ODGJ Mengamuk Bawa Pisau, Warga Sempat Ketakutan

Demi untuk terjaganya situasi aman dan Kondusif di tempat wisata, Babinsa lodoyong anggota Koramil 09/Ambarawa serma Agus SP bersama warga binaan serta aparat terkait melakukan gerakan pengamanan dengan memonitoring/mengawasi,membersihkan tempat wisata yang akan dibersihkan.

Baca Juga:  Gelar MRSF, Kapolres Semarang Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Mudah-mudahan para wisatawan yang ada di Benteng Pendem ini semakin bertambah terus sehingga Benteng Pendem yang ada di samping jalan lintas ambarawa kabupaten semarang ini dapat menjadi salah satu tempat wisata unggulan bagi warga kec ambarawa maupun yang ada di luar ambaraaa semoga terus bertambah setiap harinya atau setiap minggunya.

Baca Juga:  Raih Nilai 76,304, Kodim Cilacap Juara I Lomba Karya Jurnalistik TMMD

Para pengunjung pun diminta untuk mematuhi aturan yang ada di tempat wisata selama menjalani wisata, tidak melakukan hal-hal yang melanggar, yang paling utama selalu jaga kebersihan.

Bila Menemukan kejadian atau hal yang mencurigakan untuk segera melaporkan ke pos pengamanan beteng atau babinsa setempat,(Yudha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!