HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

PMK Sudah Mulai Menyerang, Dispangtan Kota Salatiga Tingkatkan Pemantauan Lalu Lintas Ternak

 

Ilustrasi. (ISTIMEWA)

Laporan: Bang Nur

SALATIGA, harian7.com – Kasus Penyakit Kuku dan Mulut (PMK) sudah mulai menyerang hewan ternak warga di Kota Salatiga. 

Disampaikan Kepala Dispangtan Henny Mulyani, tercatat tiga ekor sapi milik warga mati, satu diantaranya disembelih dengan syarat ketat dan dua lainnya dikubur.

Baca Juga:  Aliansi Masyarakat Sragen Gelar Aksi Simpatik Dukung RUU TNI

“Tercatat ada 242 ternak diduga terkena PMK. Dari jumlah tersebut, hanya satu ekor kambing. Lainnya sapi,”kata Henny kepada wartawan.

Dijelaskanya, jumlah populasi hewan di Salatiga yang berupa sapi berjumlah 5670, kambing 3373, domba 878 dan kerbau 64 ekor. Sapi yang positif terpapar berjumlah 19 ekor.

Baca Juga:  Sidang Panas Kasus Tambang Ilegal di Tuntang, Fajar Yoga Ancam Bongkar Dalang di Balik Layar!

“Kondisi ternak setelah penanganan mayoritas membaik,” jelasnya.

Menindaklanjuti kondisi itu,  Dispangtan bersama Polres dan Satpol terus melakukan pemantauan lalu lintas ternak. Termasuk menghentikan dan memeriksa secara langsung warga yang membawa ternak dan melintas di kota Salatiga.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!