485 Personel Gabungan Amankan Persijap vs Dewa United di Jepara
Laporan: Tambah Santoso
JEPARA | HARIAN7.COM – Aparat kepolisian mengerahkan ratusan personel untuk mengamankan laga BRI Liga Super musim 2025/2026 antara Persijap Jepara melawan Dewa United di Stadion Gelora Bumi Kartini, Senin (12/1/2026) malam. Sebanyak 485 personel gabungan diturunkan guna memastikan pertandingan berjalan aman dan tertib.
Personel pengamanan berasal dari unsur Polri, TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, steward, panitia pelaksana, hingga tenaga medis. Mereka disebar dalam tiga ring pengamanan, mencakup area dalam stadion, pintu masuk, hingga kawasan luar stadion.
Selain penjagaan statis, aparat menyiapkan tim penyisiran khusus untuk mencegah masuknya flare, kembang api, senjata tajam, dan benda berbahaya lainnya. Pengawasan difokuskan pada jalur masuk stadion serta barang bawaan penonton dengan pemeriksaan berlapis sebelum suporter memasuki tribun.
Kapolres Jepara melalui Kasi Humas Polres Jepara AKP Dwi Prayitna menegaskan komitmen aparat dalam menjaga keamanan selama laga berlangsung. “Polres Jepara bersama seluruh stakeholder akan bekerja maksimal agar pertandingan berjalan aman, lancar, dan tertib. Kami mengimbau suporter mendukung tim kesayangannya secara positif dan sportif,” ujar AKP Dwi.
Ia menyebut seluruh rangkaian pengamanan mengacu pada Peraturan Kepolisian (Perpol) Nomor 10 Tahun 2022 tentang pengamanan kegiatan olahraga. Penindakan tegas akan dilakukan terhadap siapa pun yang mencoba membawa barang terlarang. “Kami akan menindak tegas siapa pun yang mencoba membawa flare, kembang api, senjata tajam, maupun benda berbahaya lainnya. Ketertiban penonton menjadi kunci keamanan bersama,” tegasnya.
Untuk mengantisipasi kemacetan, polisi juga menyiapkan rekayasa lalu lintas dan jalur alternatif, baik untuk mobilitas tim maupun penonton, terutama seusai pertandingan. “Kami ingin memastikan penonton merasa aman sejak datang, menonton pertandingan, hingga kembali ke rumah masing-masing,” lanjut AKP Dwi.
Di akhir keterangannya, ia mengajak masyarakat Jepara mendukung Persijap secara santun dan menjaga fasilitas publik. “Mari dukung tim kebanggaan Jepara dengan tertib dan saling menghormati. Jaga fasilitas negara agar tidak dirusak oleh pihak yang tidak bertanggung jawab,” pungkasnya.
Laga pekan ke-17 BRI Super League ini dijadwalkan kick-off pukul 19.00 WIB. Kedua tim menghadapi tantangan absennya sejumlah pemain pilar akibat akumulasi kartu dan sanksi. Pada laga sebelumnya, Persijap Jepara kalah 2-0 dari Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno dan masih terpuruk di dasar klasemen dengan 9 poin dari 16 pertandingan.
Dewa United pun datang dengan hasil kurang meyakinkan usai kalah tipis 1-0 dari Bhayangkara FC di Stadion Sumpah Pemuda. Tim tamu kini berada di peringkat ke-14 dengan koleksi 17 poin. Pertandingan diprediksi berlangsung ketat, di lapangan maupun di tribun yang dipenuhi antusiasme suporter.(*)













Tinggalkan Balasan