HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Jadwal Lengkap Haji 2025: Awal Perjalanan Jemaah ke Tanah Suci Dimulai 2 Mei

JAKARTA | HARIAN7.COM – Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama secara resmi menerbitkan jadwal Rencana Perjalanan Haji (RPH) untuk tahun 1446 H/2025 M. Dokumen tersebut ditandatangani oleh Dirjen PHU, Hilman Latief, pada 3 Januari 2025, memberikan panduan rinci bagi jemaah Indonesia.

“Jemaah haji akan mulai masuk asrama pada 1 Mei 2025, dan pemberangkatan gelombang pertama dijadwalkan pada 2 Mei 2025 dari Tanah Air ke Madinah,” demikian tertulis dalam dokumen RPH yang dirilis Selasa (7/1/2025).

Baca Juga:  Kematian Pemimpin Hamas Memicu Serangan Israel, Ketegangan Timur Tengah Kian Memuncak

Masa operasional pemberangkatan dan pemulangan jemaah berlangsung selama 30 hari, dengan rata-rata waktu tinggal di Arab Saudi mencapai 41 hari. Pemerintah menetapkan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tahun ini sebesar Rp89.410.258,79 per jemaah. Dari jumlah tersebut, biaya perjalanan ibadah haji (Bipih) yang harus dibayarkan jemaah adalah Rp55.431.750,78.

Selain itu, kuota haji Indonesia tahun ini mencapai 221.000 orang, mencakup 201.063 jemaah reguler, 1.572 petugas haji daerah, 685 pembimbing dari Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU), serta 17.680 jemaah haji khusus.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Resmikan Mayapada Hospital Nusantara di IKN, Beri Keyakinan kepada Investor dan ASN

Tahapan Penting Rencana Perjalanan Haji 1446 H/2025 M

Berikut adalah jadwal lengkap RPH 1446 H/2025 M:

A. 1 Mel 2025 (3 Zulkaidah 1446), Jemaah Haji masuk asrama haji

B. 2 Mel 2025 (4 Zulkaidah 1446), Awal pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang I dari Tanah Air ke Madinah

C. 11 Mei 2025 (13 Zulkaidah 1446), Awal pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang I dari Madinah ke MaMakkah

D. 16 Mei 2025 (18 Zulkaidah 1446, Akhir pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang I dari Tanah Air ke Madinah

E. 17 Mei 2025 (19 Zulkaidah 1446, Awal pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang II dari Tanah Air ke Jeddah

F. 25 Mei 2025 (27 Zulkaidah 1446), Akhir pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang | dari Madinah ke Makkah

G. 31 Mei 2025 (4 Zulhijjah 1446), Akhir pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang II dari Tanah Air ke Jeddah

H. 31 Mei 2025 (4 Zulhijjah 1446), Closing Date KAAIA Jeddah (Pukul 24.00 WAS)

I. 4 Juni 2025 (8 Zulhijjah 1446), Pemberangkatan Jemaah Haji dari Makkah ke Arafah

J. 5 Juni 2025 (9 Zulhijjah 1446), WUKUF DI ARAFAH

K. 6 Juni 2025 (10 Zulhijjah 1446), Idhul Adha 1446 Hijriyah

L. 7 Juni 2025 (11 Zulhijjah 1446), Hari Tasyrik I

M. 8 Juni 2025 (12 Zulhijjah 1446), Hari Tasyrik II (Nafar Awal)

N. 9 Juni 2025 (13 Zulhijjah 1446) Hari Tasyrik III (Nafar Tsani)

O. 11 Juni 2025 (15 Zulhijjah 1446), Awal Pemulangan Jemaah Haji Gelombang I dari Makkah melalui Bandara Jeddah ke Tanah Air

P. 11 Juni 2025 (15 Zulhijjah 1446), Awal Kedatangan Jemaah Haji Gelombang I di Tanah Air

Q. 18 Juni 2025 (22 Zulhijjah 1446), Awal Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang II dari Makkah ke Madinah

R. 25 Juni 2025 (29 Zulhijjah 1446), Akhir Pemulangan Jemaah Haji Gelombang I dari Makkah melalui Bandara Jeddah ke Tanah Air

S. 26 Juni 2025 (1 Muharram 1447), TAHUN BARU HIJRIYAH 1447 H

T. 26 Juni 2025 (1 Muharram 1447), Awal Pemulangan Jemaah Hajl Gelombang II dari Madinah ke Tanah Air

U. 2 Juli 2025 (7 Muharram 1447), Akhir Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang II dari Makkah ke Madinah

V. 10 Juli 2025 (15 Muharram 1447), Akhir Pemulangan Jemaah Haji Gelombang II dari Madinah ke Tanah Air

W. 11 Juli 2025 (16 Muharram 1447), Akhir Kedatangan Jemaah Haji Gelombang II di Tanah Air

Baca Juga:  Gagal Curi Burung Goci, Seorang Pria Diamankan Polisi

Kementerian Agama memastikan peningkatan kualitas layanan, termasuk akomodasi, transportasi, dan katering. “Kami terus berupaya memberikan pelayanan terbaik agar jemaah dapat melaksanakan ibadah dengan nyaman dan khusyuk,” tambah Hilman.

Dengan jadwal yang telah ditetapkan dan persiapan matang, diharapkan penyelenggaraan haji tahun ini berjalan lancar, memberikan pengalaman spiritual yang mendalam bagi para jemaah. (Yuanta)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!