Kejutan Manis di Terminal Tingkir: Kapolres Salatiga Bagikan Bunga dan Cokelat di Hari Ibu
Laporan: Muhamad Nuraeni
SALATIGA | HARIAN7.COM – Dalam momen peringatan Hari Ibu ke-96, Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari, bersama jajarannya menciptakan suasana hangat di Terminal Tingkir, Kota Salatiga, pada Minggu (22/12/2024).
Seusai menghadiri upacara Hari Ibu di Mapolres Salatiga, AKBP Aryuni, didampingi Waka Polres Kompol R. Arsadi dan Kasat Lantas AKP Darmin, menyempatkan diri untuk memeriksa kesiapan terminal dalam menghadapi perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.
Tidak hanya melakukan pengecekan, rombongan juga membawa bunga dan cokelat untuk dibagikan kepada pengunjung dan calon penumpang, khususnya kaum perempuan, sebagai simbol penghormatan kepada para ibu. Kejutan manis ini dilakukan di area terminal hingga jalur sekitar Pertigaan Tingkir Salatiga.
“Selesai tadi kegiatan Upacara di Mapolres, saya, Pak Waka, dan Kasat Lantas langsung ke terminal untuk cek kesiapan sekaligus memberikan kejutan khusus kepada ibu-ibu di Terminal Tingkir ini,” ujar AKBP Aryuni.
Menurut Kapolres Aryuni, pemberian bunga melambangkan kelembutan dan keindahan, sementara cokelat menjadi simbol manisnya kehidupan. “Setiap wanita memiliki kodrat menjadi ibu. Kami berdoa agar semua ibu di dunia semakin kuat dan sehat menghadapi realitas. Bunga untuk melambangkan kelembutan, sementara cokelat melambangkan sesuatu yang manis untuk memulai hari,” tambahnya.
Aksi ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Dewi (56), calon penumpang asal Tengaran, Kabupaten Semarang, mengaku terharu atas perhatian yang diberikan oleh Kapolres Salatiga.
“Saya terkejut dan terharu. Tidak menyangka akan diberi bunga, anak saya juga dapat cokelat langsung dari Ibu Kapolres,” ujarnya.
Selain aksi simpatik ini, Kapolres Aryuni menegaskan bahwa persiapan menghadapi Nataru 2024 terus dilakukan, termasuk pengecekan gereja, pengamanan di pos pelayanan dan pos pengamanan, serta pelaksanaan patroli rutin.
“Polri hadir untuk memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan masyarakat Salatiga selama perayaan Natal dan Tahun Baru,”tegasnya.(*)
Tinggalkan Balasan