HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Libur Nataru, Bandara Ahmad Yani Catat Penurunan Jumlah Penumpang

SEMARANG, Harian7.com – Jumlah penumpang pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang mengalami penurunan tahun ini. Jumlah penumpang tercatat sebanyak 59.541 orang atau turun sekitar 70 persen dibanding periode yang sama pada tahun lalu.

Itu disampaikan General Manager Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang Hardi Ariyanto saat menggelar apel penutupan Posko Pengendalian Transportasi Udara Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 di Bandara Ahmad Yani Semarang, Jawa Tengah, Rabu (06/01).

Baca Juga:  PN dan PA Temanggung Gelar Sosialisasi Persidangan Secara Elektronik

“Kegiatan Posko Nataru berjalan lancar, aman, tertib, dan terkendali. Berdasarkan data trafik dari Juli-Desember 2020 tercatat pertumbuhan pesawat mencapai 23 persen, penumpang 32 persen, dan kargo 11 persen,”ujarnya.

Selama 18 hari Posko Nataru digelar jumlah pergerakan pesawat hanya berkisar 802 pergerakan atau turun 57 persen dari tahun lalu. Sementara jumlah penumpang mencapai 59.541 orang atau turun 70 persen daripada tahun lalu. Sedangkan jumlah kargo mengalami penurunan sekitar 54 persen, menjadi 361.152 kg.

Baca Juga:  Dimasa Pandemi, RS Bhayangkara Semarang Buka Layanan PCR dan Forensik Klinik

Hardi menambahkan puncak arus mudik libur Natal 2020 terjadi pada 24 Desember, dengan total penumpang mencapai 4.601 orang per hari. Sedangkan puncak arus balik terjadi pada 27 Desember, dengan total penumpang mencapai 3.163 orang.

Baca Juga:  Sebanyak 1.659 Botol Miras Berbagai Merk dan 659 Liter Tuak dan Ciu Dimusnahkan

Untuk arus mudik Tahun Baru 2021 terjadi pada 31 Desember 2020, dengan jumlah penumpang mencapai 3.163 orang. Sedangkan puncak arus balik Tahun Baru 2021 terjadi pada Minggu (3/1/2021), dengan total penumpang mencapai 4.730 orang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

TERKINI

error: Content is protected !!