KPS Nganjuk Selalu Ada Buat Yang Membutuhkan, Dan Tiada Hari Tanpa Bersosial
NGANJUK, Harian7.com – Komunitas
Peduli Sesama (KPS) Nganjuk selalu ada buat yang membutuhkan, ini dibuktikan dengan
adanya bakti sosial di Dusun Kali Anjog, Desa Bulu Tawing, Kecamatan Berbek,
Kabupaten Nganjuk dengan sasaran kaum dhuafa, janda tua dan yatim piatu.
Berkat data yang dikirim Mujiati
ke kantor KPS akhirnya pada hari Senin, (21/12/2020) tim KPS melakukan kegiatan
bakti sosial. Kegiatan berjalan aman, lancar dan barokah.
Saimah (80) warga Dusun
Kali Anjog, Desa Bulu Tawing yang hidup sebatang kara sangat berterima kasih
kepada KPS atas bantuan yang diberikan, dan semoga KPS semakin jaya.
Sementara, mbah Rukinem
(64) yang menderita kencing manis hingga kakinya dipotong sebelah kiri merasa
bangga dengan apa yang dilakukan KPS dalam membantu kepada masyarakat yang
sangat membutuhkan seperti saya.
Ketua KPS, Minarsih
ketika ditemui awak media mengatakan KPS akan selalu ada buat yang membutuhkan
seperti Denis (8) anak yatim piatu, mbah Katinem (80) janda tua, Sumiati (43)
dan masih banyak lagi yang masih membutuhkan sentuhan tangan komunitas kami.
“Legalitas Komunitas
Peduli Sesama (KPS) Nganjuk langkah kedepan nya kita akan selalu koordinasi
dengan pihak Pemerintahan Kabupaten Nganjuk dan para donatur dari luar wilayah
Nganjuk,” pungkas Minarsih. (Indra)
Tinggalkan Balasan