HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Jelang Pelantikan Presiden, Seluruh Elemen Masyarakat Kabupaten Semarang Gelar Doa Bersama

Ungaran,harian7.com – Seluruh eleman masyarakat di Kabupaten Semarang menggelar doa bersama jelang pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2019-2024, Joko Widodo- Ma’ruf Amin, di Masjid Agung Al Mabrur Jl. A. Yani Kelurahan  Sidomulyo Kecamatan Ungaran Timur Kabupaten Semarang, Jumat (18/10/2019).

Kegiatan doa bersama ini diikuti, Bupati Semarang Dr. H. Mundjirin, Wakil Bupati Semarang H Ngesti Nugraha, Kapolres Semarang AKBP Adi Sumirat, Sekda Kabupaten Semarang Drs. Gunawan Wibisono, Ketua MUI Kabupaten Semarang KH Muftahudin, PJU Polres Semarang, Kepala SKPD Kabupaten Semarang, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Masyakarat Kabupaten Semarang . Sebelum acara Doa Bersama, dilakukan acara Sholat Jumat Berjamaah.

Baca Juga:  Ciptakan Rasa Aman Masyarakat Saat Libur Panjang, Sri Kandi Cantik Polres Semarang Patroli Ketempat Wisata

Dalam Doa Bersama Bupati Semarang Dr. H Mundjirin menyampaikan dalam sambutannya , “ Mari kita semua warga Kabupaten Semarang dan segenap seluruh elemen masyarakat mendoakan Negeri ini, supaya dalam Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih pada tanggal 20 Oktober 2019 berjalan dengan lancar,”ajak Bupati Semarang.

Baca Juga:  Misa Natal 2017 Berlangsung Lancar, Kapolres Semarang Ikut Pantau Langsung

“ Dan warga Kabupaten Semarang dan segenep seluruh elemen masyarakat mendukung Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih dan berharap Negara ini menjadi aman, damai dan sejuk, “tambahnya.

Baca Juga:  Pangkalan TNI AL Cilacap Jemput Bola Vaksin Nelayan Yang Baru Sandar

Bupati menambahkan, “Kepada seluruh elemen masyarakat menolak segala bentuk tindakan anarkis, Faham radikalisme dan Terorisme berada di Kabupaten Semarang.

Usai Sambutan dari Bupati Semarang dilanjutkan Doa bersama dipimpin oleh KH. Munasir dan KH. Miftahudin. (Arie Budi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Berita Lainya

error: Content is protected !!