HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Pengamanan Tradisi Padusan, Polres Semarang Terjunkan 350 Personil

Ungaran,harian7.com – Sejumlah langkah antisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada acara tradisi padusan menjelang bulan Ramadhan dilakukan pihak kepolisian. Salah satunya dengan menggiatkan patroli dan berjaga di sejumlah tempat obyek seperti yang ditempuh Polres Semarang.

Baca Juga:  Ribuan Masyarakat Kendal Ikuti Jalan Sehat HUT Golkar Ke 58

Kapolres Semarang AKBP Agus Nugroho melalui Kasubag Humas AKP Teguh Susilo Hadi mengatakan, dalam pengamanan acara tradisi padusan Polres Semarang menugaskan 1/3 kekuatan berkisar 350 personil.

“Sedikitnya 350 personil di terjunkan untuk melakukan pengamanan yang terbagi di beberapa lokasi diantaranya Nyatnyono, Pemandian Muncul, Sendang Senjoyo maupun, Umbul Sido Mukti Bandungan,”kata AKP Teguh kepada harian7.com, Rabu (16/05/2018).

Baca Juga:  Menggunakan Mobil Backbone, Kapolsek Argomulyo Turun Langsung Salurkan Air Bersih Untuk Warga

AKP Teguh juga menyampaikan pesan dari Kapolres untuk masyarakat yakni, himbauan kepada masyarakat supaya melaksanakan kegiatan rutin dengan sebaik baiknya dan menjaga ketetiban serta keselamatan jaga kondusifitas agar masyarakat bisa menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1439 H  dengan tenang  nuwun.(M.Nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!