HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Ditengah Pandemi Covid-19, Desa Karangtengah Prandon Tetap Maksimalkan Pembangunan Paving Jalan

Katimin, Kepala Desa Karangtengah Prandon, Kecamatan/Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.

Laporan: Salsabila | Kontributor Ngawi

NGAWI,harian7.com – Dana Desa Tahun 2021 Tahap Pertama, Desa Karangtengah Prandon Realisasikan untuk Pavingisasi Jalan.

Meskipun penggunaan anggaran Dana Desa (DD) tahun 2021 untuk infrastruktur ada skema perubahan dalam APBDes dan ditengah pandemi covid-19 yang masih belum mereda, Desa Karangtengah Prandon Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi tetap merealisasikan pembangunan infrastruktur jalan

Pembangunan paving jalan Dusun Cabean RT 03, RW 01 Desa Karangtengah Prandon, Kecamatan/Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.
Baca Juga:  Pelatihan Bordir APBD TA.2021 di Desa Lebak Secara Resmi Ditutup, Peserta Pelatihan : Bagaimana Kami Bisa Berkarya Karena Mesin Bordir Belum Mempunyai

Katimin selaku Kepala Desa Karangtengah Prandon, Kecamatan Ngawi mengatakan, pembangunan yang dilaksanakan dengan Dana Desa (DD) ini sangat diprioritaskan di Desa Karangtengah Prandon yang telah diusulkan oleh masyarakat melalui Musyawarah Dusun (Musdus) dan Musyawarah Desa (Musdes).

“Kami selaku aparat desa akan mempergunakan anggaran ini dengan sebaik-baiknya sesuai kebutuhan masyarakat di desa kami. Karena dengan pembangunan ini akan memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat, “ungkap Katimin

Baca Juga:  Kepala Desa Sraten Siap Memajukan Perkembangan Desa

Lebih lanjut Katimin menyampaikan, prioritas pembangunan Desa Karangtengah Prandon tahun 2021 diantaranya, Pembangunan Paving Jalan, Dusun Cabean RT 03, RW 01 dengan anggaran dari Dana Desa (DD) tahap pertama, dengan volume, panjang 150 meter, lebar 3 meter dengan anggaran sebesar Rp. 163.000.000,-

Pembangunan paving jalan itu, kami libatkan warga masyarakat sekitar dengan tujuan agar pemanfaatan dana desa tersentuh langsung ke masyarakat. Selain itu, sebagai bentuk transparansi pengelolaan keuangan desa, setiap pekerjaan akan diberikan papan anggaran.

Baca Juga:  Wamendes PDTT :'Dana Desa Itu Menjadi Tulang Punggung Kemajuan Indonesia'

Kades Karangtengah Prandon berharap dengan dibangunnya infrastruktur jalan yang baik, akan mempermudah pengguna kendaraan maupun pejalan kaki, sehingga akan membantu peningkatan roda perekonomian masyarakat.

“Manfaatnya banyak sekali, dari segala bidang atau sektor secara garis besarnya bisa dirasakan masyarakat secara berkelanjutan, ” tutup Katimin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!