HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Biro SDM Polda Jateng Gelar Sidang Kelulusan Siswa Bakomsus

Kepala Biro Sumber Daya Manusia Polda Jateng Kombes Pol Drs.Iriansyah S.H

Penulis: Andi Saputra | Editor: M.Nur


SEMARANG, harian7.com – Biro Sumber Daya Manusia (SDM) laksanakan sidang kelulusan akhir penerimaan Bintara Kemampuan Khusus Perawat dan Bidan T.A. 2020 di Gedung Borobudur Polda Jateng, Kamis (30/4).

Kegiatan dipimpin oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia Polda Jateng Kombes Pol Drs. iriansyah, S.H. mewakili Kapolda Jateng.

Baca Juga:  Jelang Laga Persekat Tegal VS Gersik United, Polres Tegal Gelar Apel Siaga

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, peserta seleksi beserta orang tuanya, segenap unsur panitia yang terlibat dalam kegiatan seleksi maupun unsur pengawas baik dari internal maupun eksternal.

Iriansyah mengatakan kepada peserta seleksi yang telah berpartisipasi mengikuti seluruh tahapan seleksi dengan baik dan kepada peserta yang tidak terpilih agar tidak patah semangat dan dapat mencoba kembali di tahun depan.

Baca Juga:  Lansia Meninggal Dunia di Pinggir Jalan Desa Penaruban, Begini Jelasnya
Sidang kelulusan intara kemampuan khusus perawat dan bidan T.A 2020 di gedung borobudur Polda Jateng

Menurutnya Kepada peserta yang dinyatakan lulus terpilih agar mempersiapkan diri untuk mengikuti pendidikan selanjutnya.

“Saya ucapkan selamat atas terpilihnya sebagai siswa Bakomsus T.A. 2020 yang mana akan ditugaskan untuk mengisi rumah sakit Polri di seluruh indonesia,”ujarnya.

Baca Juga:  Revolusi Arsip Digital, Kemenkumham Jateng Wujudkan Transparansi dan Efisiensi Melalui Pemusnahan Arsip

Dari 24 peserta seleksi, lanjutnya, yang tersisa sampai tahap akhir 13 orang dinyatakan lulus diantaranya dari 12 Perawat dan 1 Bidan.

“Dalam pelaksanaan Tes tersebut, tetap berpedoman pada protokol kesehatan pemerintah tentang covid-19,”tutur Iriansyah.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!