HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Waterboom Kebun Buah Slawi Suguhkan Tempat Wisata Edukasi

Pengunjung saat berlibur di waterboom kebun buah, purbayasa pangkah Slawi. 

SLAWI | HARIAN7.COM – Waterboom kebun buah, purbayasa pangkah Slawi merupakan salah satu tempat favorit bagi muda-mudi juga mancing mania yang menyuguhkan tempat wisata edukasi terhadap para pengunjung wisata lokal dan banyak pula yang datang dari berbagai kota besar seperti Semarang, Cilacap bahkan dari Jakarta. 

Pemilik Waterboom Kebun Buah Slawi, Fatchudin Rosidi mengatakan, Wisata waterboom kebun buah sendiri menyuguhkan tempat wisata edukasi, seperti pengenalan terhadap hewan satwa yang di lindungi juga taman buah-buahan seperti jeruk bali, duren, buah blimbing dam bagi para pengunjung juga disuguhkan tempat mancing mania. 

Baca Juga:  Ribuan Siswa Kristen - Katolik SD Negeri dan Swasta se Ambarawa Rayakan Natal

“Selain tempat wisata waterboom kebun buah juga ada tempat tempat bersantai bagi sebagian yang ingin menikmati menu cafee resto banyak pilihan ada ikan bakar, ayam goreng bumbu khas tegal, tahu kuping, sate kambing sop gulai. juga teh poci pun tersedia di cafe resto kebun buah juga sedang di bangun aula gedung serba guna yang nanti nya bisa di sewakan di gunakan untuk umum, seperti resepsi pernikahan acara pertemuhan lainya,”ujarnya, kepada harian7.com, Selasa (25/4). 

Baca Juga:  Satu lagi, Korban Tenggelam Sungai Progo di Ketemukan

Menurutnya, Antusias pengunjung pun sangat senang karena merasa sangat terhibur dengan semua fasilitas yang di suguhkan cukup baik.

Dia menambahkan, Mulai dari air yang bersih tempat ganti baju yang nyaman serta makananya enak dan bersih tentunya dengan harga yang sangat terjangkau untuk umum. 

Baca Juga:  Koramil dan Polsek Kompak Adakan Blue Light Patrol

“Saya menghimbau agar para orang tua ikut aktif dalam mengawasi putra-putrinya yang sedang bermain untuk menjaga kekondusifan serta kenyamaan semua pengunjung waterboom kebun buah itu sendiri,” tuturnya. (M.Sujoni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!