HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


“Talk Show” di Radio Rasika FM, PDAM Bahas Pelayanan Air Bersih & AMDK “Sukabela’

UNGARAN, harian7.com – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Semarang mengikuti acara “talk show”  di Radio Rasika FM Ungaran, Selasa (27/8/2019). Dalam talk show  kali ini dibahas terkait  dengan pelayanan air bersih PDAM Kabupaten Semarang  dan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) “Sukabela”. Acara ini dihadiri Direktur Utama (Dirut) PDAM Kabupaten Semarang Guswakhid Hidayat ST MSi, Ketua Dewan Pengawas (DP) PDAM Deny Ariawan SPsi MM dan Kepala Bagian (Kabag) Pelayanan Pelanggan PDAM Eko Sudiarto ST.

Baca Juga:  ACT Salurkan Bantuan Paket Pangan Kepada 35 KK Warga Kurang Mampu di Lodoyong

Dirut PDAM Kabupaten Semarang Guswakhid Hidayat menjelaskan bahwa PDAM telah siap dan berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan air bersih dengan mengelola sumber air  yang ada. Hal ini,  agar masyarakat Kabupaten Semarang dapat merasakan aliran air bersih yang lebih lancar.

Baca Juga:  Program Pra TMMD Regular 102 Masuki Tahap Pembangunan Tanggul Penahan Tanah

“Dengan begitu, pelanggan PDAM dapat selalu menikmati kesegaran air bersih PDAM yang sehat dan berkualitas. Begitu juga dengan kondisi air bersih yang sehat maka AMDK Sukabela ini dapat dinikmati masyarakat luas, karena air bersih yang  digunakan  benar-benar berkualitas,” jelas Guswakhid Hidayat melalui Kasubag Humas PDAM Kabupaten Semarang Retno Kusrini SE kepada harian7.com, Selasa (27/8/2019).

Ditambahkan, bahwa untuk mewujudkan semua itu, PDAM tetap meminta dukungan dari masyarakat agar kualitas pelayanan maupun kelancaran air dapat segera dinikmati oleh seluruh masyarakat Kabupaten Semarang.

Baca Juga:  Jenasah Dirun Dimakamkan Sesuai Standar APD Covid-19 Sembari Menunggu Hasil Labfor

“Dengan lancarnya aliran air bersih dan adanya peningkatan pelayanan maka PDAM Kabupaten Semarang semakin Maju dan Matra “Sukabela” selalu dihati, ” tandas Kasubag Humas PDAM Kabupaten Semarang Retno Kusrini. (Heru Santoso)

Editor: M.Nur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!