HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Satgas Covid-19 Desa Brani dan Desa Karangjati Sampang Berhasil Membuat Zero Covid-19

Pewarta : Rusmono Kepala Biro Cilacap

Editor : Abdurrochman

CILACAP, Harian7.com – Desa Brani dan Desa Karangjati Kecamatan Sampang Kabupaten Cilacap telah berhasil dalam penanganan Covid-19 dari zona merah ke zona hijau atau zero.

Keberhasilan ini lantaran adanya Posko PPKM Mikro di dua Desa tersebut, sehingga perlu dibentuknya Posko PPKM Mikro di setiap desa untuk mendukung upaya pemantauan kasus infeksi virus Covid-19 serta pencegahan dan penanggulangannya.

Baca Juga:  Rumah Tapak Menteri di IKN Ditargetkan Rampung Pada Juni 2024

Hal tersebut telah dibuktikan oleh Tim Satgas Covid-19 di Desa Brani dan Desa Karangjati Kecamatan Sampang yang berhasil menangani kasus Covid-19 dari zona merah hingga menjadi zona hijau atau zero.

Tentunya, dengan semakin mengoptimalkan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 ini, agar semua daerah di Kabupaten Cilacap bisa teratasi hingga bisa menjadi zona hijau.

Baca Juga:  Satlantas Polres Semarang Amankan 16 Mobil Angkutan Umum Ilegal

Atas keberhasilan itu, Kapolres Cilacap AKBP Dr. Leganek Mawardi, SH, SIK memberikan penghargaan kepada Aiptu Musalim Bhabinkamtibmas Polsek Sampang, Bripka Taufik Ngaturohman Bhabinkamtibmas Polsek Sampang, Serka Khajari Bhabinkamtibmas Desa Brani, El Toro Kepala Desa Brani, Siti Rosichah,Am.Keb Bidan Desa Brani, Sertu Taufiq Ngaturohman Bhabinsa Desa Karangjati, Suratno Kepala Desa Karangjati, dan Sri Hastuti,Am.Keb. Bidan Desa Karangjati, Selasa, (20/04/2021) di lapangan Arya Sarja Racana  kepada.

Baca Juga:  Permudah Masyarakat Urus Paspor, Imigrasi Cilacap Gelar Kancil Ngapak Di Dua Kabupaten

“Saya ucapkan selamat kepada para perwira dan Bintara serta masyarakat yang telah membantu kinerja Polri dalam penanganan Covid-19 dan juga Harkamtibmas. Semoga hal ini akan menambah kesuksesan dan keberkahan serta kebahagiaan saudara dan keluarga,” pungkas Kapolres Cilacap. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!