Sambut Maulid Nabi Muhammad Saw, Masyarakat Klampok Banjarnegara Akan Gelar Sholawat dan Pengajian Akbar
Masyarakat dusun Purwasari akan menggelar sholawat dan pengajian akbar di lapangan Krido Utomo Desa Klampok |
Laporan: Iwan Setiawan
BANJARNWGARA, harian7.com – Dalam rangka menyambut maulid Nabi Muhammad Saw 1445 H tahun 2023 masyarakat Dusun Purwasari, Desa Klampok, Kabupaten Banjarnegara akan menggelar sholawat dan pengajian akbar.
Kegiatan Sholawat dan pengajian akbar ini rencananya akan dilaksanakan pada Senin 2 Oktober 2023 mulai pukul 19:00 hingga selesai di lapangan Krido Utomo Dusun Purwasari, Desa Klampok.
Ketua Panitia Sholawat dan Pengajian Akbar, Sunarko Krisdiantoro mengatakan, Dalam kegiatan ini pihaknya akan menghadirkan Gus Achmad Mudzaky Mabrur Ketua Zahirmania Banjarnegara dan pembicara Gus Muhammad Ulil Albab pembina Zahirmania Banjarnegara.
“Pada Senin siang, Lapangan Krido Utomo akan dilakukan penyiraman oleh BPBD Banjarnegara agar lapangan tidak berdebu, hal diakukan demi kenyamanan jamaah yang akan mengikuti sholawat dan pengajian akbar,” katanya. Senin (25/9/2023).
“Kami mengajak semua eleman masyarakat Dusun Purwasari dan panitia untuk menjaga kekompakan demi suksesnya kegiatan,” imbuhnya.
Sementara Kepala Desa Klampok, Agus Supriyono berpesan kepada elemen baik masyarakat maupun panitia untuk saling berkomunikasi agar tidak terjadi tumpang tindih fungsi masing-masing.
“Klampok bersholawat dan pengajian akbar ini merupakan kegiatan idaman bersama, saya yakin Jamaah yang datang bukan hanya level desa namun level kabupaten,” katanya.
“Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, Parkiran dan jamaah harus menjadi prioritas agar masyarakat yang hadir di Klampok Bersholawat bisa nyaman,” tandasnya.**
Tinggalkan Balasan