HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Punya Riwayat Sakit Lambung, Lelaki Bukateja Nekat Gantung Diri Pakai Kain Selendang

 

Ilustrasi

Laporan: Wahyudin/Editor: Iwan Setiawan

PURBALINGGA,Harian7.com – Seorang pria asal desa Bukateja Kecamatan Bukateja Kabupaten Purbalingga mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri dengan kain selendang di dalam kamarnya Rabu (26/10/2022) sore.

 

Kapolsek Bukateja Iptu Rohmat Setyadi mengatakan bahwa seorang pria berinisial IM (26) warga desa Bukateja mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri dengan menggunakan kain selendang yang di kaitkan pada kusen jendela kamarnya,

Baca Juga:  Info Begal di Desa Cipaku Purbalingga Ternyata Hoaks, Begini Faktanya

 Kejadian tersebut terjadi sekira pukul 15.00 Wib, pertama kali di ketahui oleh ibu korban  Soimah (54).

“Korban sempat di bawa kerumah sakit Emanuel Klampok Banjarnegara, setelah menjalani perawatan nyawanya tidak tertolong ” jelas Kapolsek”

Baca Juga:  Kapal Nelayan KM. Soneta Rembang Tenggelam di Karimunjawa, Budiono: 7 Orang Hilang

Kapolsek menjelaskan dari keterangan keluarga, korban memiliki riwayat penyakit lambung dan susah makan, diduga penyakit yang dideritanya tak kunjung sembuh sehingga nekat mengakhiri hidupnya.

“Setelah dilakukan pemeriksaan oleh dokter rumah sakit Emanuel Klampok Banjarnegara dan Inafis Polres Purbalingga ditubuh korban tidak ditemukan tanda -tanda kekerasan, terdapat tanda – tanda meninggal karena bunuh diri ditubuh korban” katanya.

Baca Juga:  Meminimalisir Tindak Kejahatan, Polsek Tengaran Gencarkan Giat OPS Cipta Kondisi

“Pihak keluarga tidak menghendaki visum  kemudian jenasah di serahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan”pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!