HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Program Aku Sedulurmu, Polda Jateng Dapat Penghargaan Dari Unicef

Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Lutfhi

Penulis : Andi Saputra | Editor : Sodiq


SEMARANG, Harian7.com – Polda Jateng akan membantu biaya pendidikan anak-anak yang terdampak karena kehilangan kedua orang tua akibat Covid-19 mulai dari Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Akhir (SMA) di wilayah Jateng.

Hal ini disampaikan Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi saat menerima Audiensi dan penyerahan bantuan sosial peduli Covid-19 dari Panitia Imlek Nasional di Mapolda Jateng, Jumat (13/8).

“Jadi anak yatim piatu yang tidak punya bapak tidak punya ibu kita data di seluruh Jawa Tengah, kita kasih biaya pendidikan SD, SMP dan SMA,” ujar Luthfi.

Baca Juga:  Kapolda Jateng Apresiasi Satgas COVID Pelajar Tegal

Menurutnya, bantuan pendidikan melalui program “Aku Sedulurmu” akan langsung masuk ke tabungan masing-masing anak dan hanya bisa diambil oleh orang tua asuh masing-masing anak.

Program Aku Sedulurmu ini, lanjutnya, Polda Jateng mendapatkan penghargaan dari Unicef (United Nations Children’s Fund) sebagai pihak yang pertama memberikan bantuan pendidikan ada anak-anak terdampak Covid-19.

Baca Juga:  Ditresnarkoba Polda Jateng Musnahkan 47,8 Kilogram BB Sabu dan 34.743 Butir Pil Ekstasi

Keberlanjutan program yang mulia ini, Kapolda Jateng telah memerintahkan seluruh Kapolres jajaran untuk membuat program serupa khusus untuk anak-anak.

“Mulai pekan depan, para Kapolres harus buat program ini khusus anak-anak, selama ini kan yang dibantu pengemis, angkringan, tukang ojek. Anak-anak yang bantu siapa?. Durung ono.. Anak-anak mbok kei beras? gak iso, anak-anak mbok kei sembako, gak bisa,” tuturnya.

Selain memberikan bantuan pendidikan, Polda Jateng juga akan memberikan biaya hidup yang diberikan pada orang tau angkat/orang tua asuh.

Baca Juga:  Bantu Penanganan Bencana Semeru, Polda Jateng Kirim Tim Gabungan

“Jadi bantuan ini sudah berupa tabungan untuk sekolah sampai SMA, nanti kalau sudah lulus SMA, saya bilangi ke anggota kita, nek iso lebokno kuliah kabeh,” ujar Luthfi.

Program “Aku Sedulurmu” ini terus mendapat apresiasi dari berbagai kalangan. Termasuk dari pihak keluarga anak anak terdampak Covid yang mengaku merasa terbantu dengan program ini.

Melalui program ini, Polda Jateng membantu untuk menyekolahkan dan mewujudkan cita-cita anak-anak terdampak Covid-19 di Jawa Tengah, merangkul mereka agar tak putus asa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!