HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Polsek Tuntang Amankan Ratusan Botol Minuman Keras

UNGARAN, harian7.com – Menjelang dan dalam masa bulan Ramadhan 2019 ini, ratusan botol minuman keras (miras) berhasil diamankan jajaran petugas Polsek Tuntang dari sejumlah penjual di wilayah Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang. Langah ini dilakukan untuk menjaga iklim kondusif dalam rangka bulan Ramadhan dan menjelang Idul Fitri 1440 H.

        Kapolsek Tuntang AKP K Susanto mengatakan, bahwa minuman keras (miras) tersebut, berhasil diamankan dari sejumlah tempat di wilayah Kecamatan Tuntang. Ratusan botol miras tersebut terdiri dari Cong Yang (CY), Anggur Merah (AM) serta Ciu yang dikemas dalam botol kecil minuman Aqua. Jumlah keseluruhan yang diamankan sebanyak 163 botol.

Baca Juga:  Indomart di Babadan Disatroni Kawanan Perampok, Rokok dan Uang Rp 50 Juta Lebih Raib

        “Cong Yang, Anggur Merah dan Ciu itu diamankan dari warung jamu di Kesongo, Gedangan, Dempel, Delik serta Sraten. Para penjualnya selanjutnya kita berikan pembinaan dan membuat pernyataan untuk tidak menjual bebas minuman keras tersebut. Razia ini akan tetap kita lakukan selama bulan Ramadhan ini,” terang AKP K Susanto kepada harian7.com, Rabu (8/5/2019).

Baca Juga:  Jika Tidak Ada Itikad Baik Dari Pelaku, Pemred Matalensanews dot com Akan Tempuh Jalur Hukum Terkait Tuduhan Pencemaran Nama Baik

        Selain menggear razia secara rutin dengan sasaran penyakit masyarakat (pekat), juga atas informasi masyarakat terkait dengan peredaran miras di wilayah Kecamatan Tuntang. Dalam razia itu, Kapolsek Tuntang AKP K Susanto yang memimpin langsung.

Baca Juga:  Penemuan Mayat di Dukuh Kalioso Temui Titik Terang, Keberadaan Motor Masih Misterius, Begini Jelasnya?

        “Harapan kami, dalam bulan Ramadhan dan menjelang Idul Fitri ini, masyarakat Kecamatan Tuntang tetap tenang dan nyaman dalam menjalankan ibadah Ramadhan. Bahkan, masyarakat jangan segan-segan melaporkannya kepada kepolisian jika ditemukan di daerahnya ada peredaran minuman keras,” tandasnya. (Heru Santoso)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!