HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Polres Semarang Resmikan Penampungan Air Bersih di Dusun Mujo untuk Peringati HUT Bhayangkara ke-78

Laporan : Bang Harju

UNGARAN|HARIAN7.COM – Polres Semarang bekerja sama dengan PDAM Kabupaten Semarang dan warga Dusun Mujo, Desa Sumogawe, Kecamatan Getasan, meresmikan penampungan air bersih pada Selasa, 25 Juni 2024.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Bhayangkara ke-78.

Dalam sambutannya, Wakapolres Semarang Kompol Fandy Setiawan, SH, SIK, MH, yang mewakili Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra SIK, MM, menyampaikan terima kasih kepada PDAM Kabupaten Semarang, jajaran TNI Koramil Getasan, dan warga Dusun Mujo yang telah bergotong-royong dalam pembangunan saluran air bersih ini.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu, terutama PDAM Kabupaten Semarang, TNI Koramil Getasan, dan warga Dusun Mujo. Pembangunan saluran air ini akan mempermudah warga mendapatkan air bersih tanpa harus naik ke sumber mata air, terutama dalam momen HUT Bhayangkara ke-78 ini,” ujar Kompol Fandy Setiawan.

Baca Juga:  Ketua PWI Jawa Timur : Polri Telah Membuktikan Keseriusannya Dalam Menangani Kasus Ferdy Sambo

Pembangunan saluran air bersih ini dilakukan secara gotong royong selama kurang lebih satu minggu. Saluran pipa sepanjang 500 meter dibangun dari mata air dan air tersebut ditampung dalam bak tandon berkapasitas 2200 liter.

“Kami berharap fasilitas ini dapat bermanfaat bagi warga Dusun Mujo, sehingga tidak perlu lagi naik ke sumber mata air untuk mendapatkan air bersih,” tambah Kompol Fandy.

Baca Juga:  Orang Tua Murid Keluhkan Terkait Pungutan Uang Seragam di SMP Negeri Salatiga, Ini Penjelasan Kepala Dinas Pendidikan

Kepala Dusun Mujo, Wiyono, juga menyampaikan rasa terima kasihnya. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Polres Semarang dan pihak terkait atas pembuatan tandon air ini. Semoga dengan fasilitas ini, aliran air bisa lebih besar debitnya dan lancar,” ungkapnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan instansi pemerintahan, termasuk dari Dinas Sosial, Kasdim 0714/Salatiga Mayor Hermanus, Danramil Getasan, serta perangkat pemerintahan Kecamatan Getasan.Sebelum kegiatan ditutup dengan peninjauan bak tandon, warga juga menerima bantuan sosial berupa 15 paket sembako dari Bhayangkari Cabang Semarang.

Baca Juga:  Musim Kemarau, Berkah Bagi Pengrajin Batu Bata di Tegal, Begini Penjelasanya?

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Bhayangkari Cabang Semarang, Ny. Mila Oka Mahendra, didampingi wakil ketua dan pengurus, kepada warga kurang mampu di wilayah Desa Sumogawe.

“Setelah kami cek, aliran air berjalan lancar dengan debit air yang lebih besar. Kami juga ingin mengingatkan bahwa sehari sebelumnya, Polres Semarang telah melaksanakan kegiatan ziarah ke TMP Bhakti Pratiwi di Kecamatan Ungaran Barat. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi pengingat semangat jiwa pahlawan bagi anggota Polri, khususnya Polres Semarang, untuk lebih profesional dan dapat diandalkan dalam tugas kepolisian di Kabupaten Semarang,” pungkas Kompol Fandy.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!