Peduli Korban Bencana Purworejo dan Bantul, Lindu Aji dan KKT Magelang Galang Dana
MAGELANG, harian7. com – Ratusan para relawan dari Lindu Aji dan KKT Magelang serta beberapa kelompok masyarakat seperti artis, musisi dan seniman latar maupun lainya yang ada di wilayah Magelang dan sekitarnya melakukan penggalangan dana untuk korban bencana alam di Purworejo dan Bantul Yogyakarta pada Senin (08/04/19), Kegiatan ini dilakukan di sekitar terminal Tegalrejo Magelang selama dua hari dimulai pada Senin 08 hingga Selasa 09 April 2019.
Menurut keterangan koordinator aksi dari Lindu Aji Hendrix Zodo (35) bahwa acara ini spontanitas dilakukan atas kepedulian bersama adanya tragedi kejadian bencana alam di Purworejo serta bantul.
” Kami dari Lindu Aji Magelang dan didukung beberapa komunitas dan organisasi yang ada di Kabupaten, Kota Magelang dan sekitarnya melakukan penggalangan dana donasi dari masyarakat umum dan pengguna jalan yang melewati jalur ini acara ini akan kami lakukan selama dua hari,” Terangnya.
Sekitar 150 orang dari Lindu Aji dan puluhan personil dari komunitas lainya nampak begitu penuh keikhlasan dan semangat menggalang dana kemanusiaan ini.
Acara ini disambut positif dari berbagai kalangan dengan terbukti terkumpulnya sejumlah dana dari uluran tangan dermawan yang melewati jalan Magelang – Kopeng KM.8 Tegalrejo Magelang ini.
Sementara menurut ketua Komunitas Kangen Tanggapan (KKT) Ade Delima (36) diadakannya kegiatan ini adalah bentuk kepedulian kita kepada sesama yang sedang mengalami musibah.
” Sedikit dari jerih payah kita melalui penggalangan dana ini semoga bisa meringankan mereka yang saat ini mendapatkan musibah,” terangnya.
Nanti setelah semua dana terkumpul akan diserahkan kepada korban secara langsung ke lokasi bencana,” pungkasnya. ( Ady Prasetyo )
Tinggalkan Balasan