Manajemen PSIS Semarang Gelar Syukuran
![]() |
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi (kanan) menyerahkan potongan tumpeng kepada Kepala BPPLOP Jateng Cicilia Eni Kurniati di Stadion Jatidiri, Jumat (27/5). (Foto : Andi Saputra/harian7.com). |
SEMARANG, Harian7.com – Menjelang laga uji coba besok melawan PSM Makasar, manajemen PSIS Semarang menggelar acara syukuran sebagai bentuk tim laskar mahesa jenar telah kembali bisa memakai Stadion Jatidiri Semarang.
Acara syukuran ini dihadiri CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, General Manager PSIS Wahyu Liluk Winarto, Ketua Panpel Danur Risprianto, pengurus Panser Biru dan SneX serta Asprov PSSI Jateng.
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi mengatakan, Saya atas nama PSIS Semarang, kula nuwun, kami kembali lagi ke Stadion Jatidiri. Kita sudah lama pergi karena rumahnya direnovasi dan sekarang kita kembali lagi, maka kami adakan bancakan atau slup-slupan agar diberikan kelancaran.
“Persiapan sudah 90% untuk laga uji coba besok dan untuk selanjutnya akan dilakukan juga uji coba – uji coba laennya hingga nanti kick off pertandingan resmi liga 1 dimulai. Untuk penonton laga besok total kemungkinan dihadiri sekitar 15 ribuan tidak full dikarenakan ada beberapa kursi yang belum terpasang,” ujarnya, kepada media, seusai syukuran, di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (28/5).
Menurutnya, Kalau dilihat bukan dari laga uji cobanya tetapi semangat para pemain dan tentunya yang paling penting bisa bermain dirumah sendiri yaitu Stadion Jatidiri.
“Setelah pertandingan uji coba pertama nanti akan ada evaluasi juga dari panpel, panser biru dan snex untuk mengetahui kekurangan apa yang harus dibenahi sampai nanti menuju stadion jatidiri menjadi sempurna,”jelasnya.
Dia menambahkan, Manajemen PSIS sangat apresiasi dan berterima kasih kepada Pemprov Jateng yang telah memberikan izin penggunaan Stadion Jatidiri,”ucap Yoyok Sukawi.
“Dengan kembalinya PSIS di Stadion Jatidiri, prestasi tim bisa meningkat dan menjadi motivasi bagi pemain serta suporter untuk mendukung tim musim depan,” tutur Yoyok Sukawi.
Tinggalkan Balasan