HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Jemaah Haji Indonesia Diimbau Tidak Membawa Air Zamzam dalam Koper

Istimewa.

JAKARTA | HARIAN7.COM – Jemaah haji Indonesia mulai berangkat ke Tanah Suci untuk melaksanakan ibadah haji. Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, menghimbau para jemaah untuk tidak membawa air zamzam dalam koper saat kembali ke tanah air.

“Kalau untuk operasional dan sebagainya tidak ada perubahan, jadi memang dilarang membawa air zamzam di pesawat,” ujar Irfan di kompleks parlemen, Senin (20/5/2024).

Sebagai gantinya, setiap jemaah akan mendapatkan jatah air zamzam sebanyak 5 liter per orang yang akan dikirimkan ke embarkasi masing-masing. Jemaah bisa mengambil jatah tersebut di asrama setelah kembali dari Tanah Suci.

“Semua zamzam jemaah kita pada 31 Mei ini akan dikumpulkan di embarkasi masing-masing. Begitu jemaah pulang dan ke asrama, mereka akan membawa pulang 5 liter zamzam dari asrama ke rumah,” jelasnya.

Irfan mengakui bahwa distribusi air zamzam selalu menjadi polemik setiap tahunnya. Namun, ia menjamin seluruh jemaah akan mendapatkan air zamzam sesuai jatah mereka.

“Mestinya dapat semua, karena nanti zamzam itu akan diserahkan ke asrama. Semua jemaah yang kembali ke asrama akan mendapat fasilitas untuk membawa air zamzam satu-satu,” tuturnya.(Yuan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!