HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


IPSM Kab. Ngawi Serahkan Bantuan Kursi Roda Bagi Penyandang Disabilitas

Foto bersama disela kegiatan.

Laporan: Budi Santoso | Kontributor Ngawi

NGAWI,harian7.com – We Care We Share, menjadi agenda penting menutup akhir tahun 2020 yang digelar Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) Kota Surabaya baru-baru ini 30/12/2020. Bersama Pekerja Sosial Masyarakat Kabupaten Ngawi kegiatan We Care We Share diselenggarakan sebagai wujud empati, kepedulian terhadap para penyandang disabilitas, dan Anak  Berkebutuhan Khusus (ABK).

Bantuan lima unit kursi roda diserahkan kepada lima penyandang disabilitas yang memang diketahui mengalami kelumpuhan kaki. Lima orang penerima bantuan kursi roda tersebut antara lain tersebar di tiga kecamatan yakni: Kecamatan Karangjati (2 orang), Sine (2 orang) dan Paron 1 orang.

Baca Juga:  Tingkatkan Silaturahmi, Komandan Lanal Semarang Berkunjung ke Korem 073/Makutarama

Masifa selaku ketua IPSM Kota Surabaya bahkan menyerahkan langsung bantuan kursi roda kepada Amgjeli Sarma (16th) asal Desa Dungmiri, Kecamatan Karangjati. Putri  pasangan Giono (40th) dan Sarmini (36Th) ini mengalami kelumpuhan kaki sejak masih kecil.

“Amgjeli waktu itu sebetulnya lahir normal. Tapi waktu kecil pernah demam tinggi dan mengalami step (kejang-kejang), sampai akhirnya tidak bisa berjalan seperti sekarang ini, terang ayah Amgjeli.

Baca Juga:  Bersama Forkopimda, Dandim 0704/Banjarnegara Bagi Takjil

Atas diserahkannya kursi roda kepada penyandang kelumpuhan tersebut pengurus IPSM berharap bantuan bisa memberi banyak manfaat   bagi kaum yang kurang beruntung ini.

Semoga bantuan ini bermanfaat bagi adik Amgjeli Sarma maupun penerima lainnya, kata Ida selaku koordinator lapangan PSM Kabupaten Ngawi.

Dan berikut adalah data lengkap penerima bantuan kursi roda di Kabupaten Ngawi. 1: Amgjeli Sarma (Dsn Dungmiri RT 03/RW 01, Ds. Dungmiri, Kec. Karangjati, Ngawi), 2: Umar Ahmadi (Dsn. Danguk RT02/RW03, Ds. Danguk, Kec. Karangjati, Ngawi.) 3: Didik (Dsn. Krajan, RT 05/RW 003, Ds Sumberejo, Kec. Sine, Ngawi), 4: Lintang Johar Saiji (Dsn. Krajan, RT 010/RW 001, Ds. Kedungputri, Kec. Paron, Ngawi). Dan 5: Sri Utami (Dsn. Polo, RT 05/RW 02, Ds. Hargosari, Kec. Sine, Ngawi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!