HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Intensitas Hujan Tinggi Akibatkan Longsor

Cilacap, Harian7.com – Intensitas hujan yang terus menerus mengakibatkan pondasi tembok pekarangan sepanjang 7 meter dengan tinggi 2,5 meter milik Sudiarto warga RT 05 RW 05 Dusun Gunung Jaya, Desa Jeruklegi Wetan, Cilacap ambruk dan menimpa tembok rumah milik Tugino, SP tetangganya.

Mendapat laporan itu, Danramil 02/Jeruklegi, Kodim 0703/Cilacap, Kapten Inf Suwanto langsung memerintahkan Babinsa Desa Jeruklegi Wetan, Sertu Budi Suwantoro untuk berkoordinasi dengan pemerintah desa dalam mengatasi hal tersebut.

Baca Juga:  Serah Terima Jabatan Camat Kemangkon Berjalan Tidak Sesuai Rundown

Danramil 02/Jeruklegi, Kapten Inf Suwanto mengatakan, kami telah perintahkan Babinsa agar berkoordinasi dengan pemerintah desa untuk segera mengatasi longsor di dusun Gunung Jaya,Desa Jeruklegi Wetan, Kecamatan Jeruklegi, Cilacap.

“Saat ini, Babinsa bersama perangkat desa dan masyarakat telah melakukan pembersihan material longsor,” katanya, Selasa (04/12/2018).

Baca Juga:  Polda Jateng Dalami Kasus Raja dan Ratu Lagi

Lebih lanjut Danramil menjelaskan, intensitas hujan yang terus menerus, mengakibatkan tembok pondasi sepanjang 7 meter dan tinggi 2,5 meter milik Sudianto ambruk dan menimpa rumah milik Tugino, SP.

“Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian material diperkirakan mencapai jutaan rupiah,” tandasnya.

Berdasakan data yang dihimpun kerugian meliputi tembok kamar depan milik Tugino jebol, jendela rusak, tembok kamar tengah tertimpa dan retak, tempat tidur rusak dan satu unit kendaraan roda empat rusak.

Baca Juga:  Warga RT 01 RW 14 Kelurahan Tegalkamulyan Semprot Disinfektan Mandiri

“Babinsa dan anggota Koramil Jeruklegi terus berkoordinasi dengan aparat desa untuk membantu membersihkan longsoran tanah yang menimpa rumah milik Tugino,” pungkas Danramil. (Rusmono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!