HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


HPN 2025 di Banjarmasin: Memperkuat Peran Pers dalam Era Digital dan Global

PWI Apresiasi Kerja Keras Panitia dan Dukungan untuk HPN 2025 di Kalimantan Selatan

JAKARTA | HARIAN7.COM – Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Hendry Ch Bangun, memberikan apresiasi tinggi kepada Panitia Pelaksana HPN 2025 di tingkat pusat dan Kalimantan Selatan.

Ia mengucapkan terima kasih atas persiapan dan kehadiran anggota PWI provinsi dalam menyukseskan acara yang digelar di Banjarmasin pada 7-9 Februari 2025.

Baca Juga:  Seorang Mahasiswa Diciduk! 500 Gram Ganja Pesanan Tertahan di Ekspedisi

“Terima kasih kepada Ketua Panitia Pelaksana HPN dan seluruh anggota PWI yang telah bekerja keras demi suksesnya acara ini,” ujar Hendry dalam sambutannya, Rabu (5/2/2025).

HPN 2025 bukan hanya sekadar perayaan bagi wartawan, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi, diskusi, dan langkah strategis untuk mendorong kemajuan dunia pers. Berbagai kegiatan yang telah disiapkan antara lain seminar tentang perkembangan media, diskusi Hadiah Adinegoro, seminar ketahanan pangan, dan Rakernas SIWO.

Baca Juga:  Konser Armada Band di Klaten Meriah, Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal Jadi Sorotan

“Acara ini harus menjadi momentum kebersamaan dan bukti bahwa PWI tetap relevan, adaptif, serta berkomitmen terhadap kemajuan bangsa,” tegas Hendry.

Baca Juga:  Mobil Kijang Hangus Terbakar di Salatiga, Pengemudi Selamat

Ketua Panitia Pelaksana HPN 2025, Raja Parlindungan Pane, juga mengucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak, termasuk Gubernur Kalimantan Selatan dan Ketua PWI Provinsi Kalimantan Selatan.

Raja menambahkan, sebanyak 25 delegasi wartawan dari Malaysia turut memastikan kehadiran mereka dalam acara ini, yang semakin mempertegas komitmen internasional terhadap HPN 2025.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!