HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Desak Netralitas ASN Menjelang Pemilu 2024, Petinggi Parpol di Purbalingga Geruduk Kantor Kecamatan

Laporan: Wahyudin

PURBALINGGA | HARIAN7.COM – Sejumlah petinggi partai politik di Kabupaten Purbalingga melakukan aksi geruduk ke kantor kecamatan, menuntut netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN). 

Mereka terdiri dari perwakilan partai seperti Golkar, PKS, Gerindra, Demokrat, PKB, PAN, Umat, dan Gelora, bersama dengan puluhan simpatisan partai lainnya di Purbalingga. 

Aksi berlangsung di Kantor Kecamatan Kaligondang, Rembang, Karangmoncol, dan Purbalingga Kota pada Rabu (22/11/2023).

Baca Juga:  Diduga Korsleting Arus Listrik, Rumah Lukito Terbakar

Hj. Tenny Juliawati dari Fraksi Golkar menegaskan tujuan mereka adalah untuk melakukan silahturahmi dan mendesak ASN serta jajarannya agar tetap netral. 

Dia juga menyampaikan bukti-bukti dari kepala desa yang mengindikasikan intervensi kepala kecamatan untuk mendukung satu partai.

“Dan kami memiliki beberapa bukti dari kepala desa yang menyatakan bahwa kepala kecamatan itu sudah mengintruksikan kepada seluruh kades dan ASN agar memenangkan salah satu parpol,”katanya dengan tegas.

Baca Juga:  Beredar Kabar Dugaan Pungli Proses Rekrutmen BLUD, Ini Tanggapan Pihak RSUD Salatiga, LAPK SIDAK Buka Posko Pengaduan

Fraksi Gerindra, diwakili oleh Adi Yuwono, S.H., menyoroti pentingnya netralitas ASN dalam Pemilu 2024. Mereka mencatat adanya oknum kecamatan yang mendesak kepala desa untuk memihak pada suatu partai, dengan Adi Yuwono menekankan tanggung jawab kepala kecamatan dalam menjaga netralitas.

Perwakilan PKB, Slamet Wahidin, secara tegas mengingatkan ASN agar tidak terlibat dalam politik praktis, mengingat tugas mereka berasal dari rakyat, bukan partai politik. Ia menekankan evaluasi terhadap partisipasi ASN dalam pesta demokrasi dan meminta kepala kecamatan untuk meningkatkan tekanan agar netralitas tetap terjaga.

Baca Juga:  Pagar Makan Tanaman, Disuruh Menjaga Adik Tiri Malah Di Nodai

Aksi ini merupakan langkah awal dari kegiatan geruduk netralitas ASN, dimulai dari Kantor Kecamatan Kaligondang, Rembang, Karangmoncol, dan Purbalingga Kota. Para petinggi partai mengancam tindakan hukum jika ASN terlibat dalam politik praktis.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!