HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Cegah Penyebaran Virus Corona, Sertu Kundori Bantu Warga Semprot Cairan Disinfektan

Sertu Kundori saat menyemprotkan cairan disinfektan.

Ungaran,harian7.com – Babinsa Sukorejo Koramil 08/Suruh Kodim 0714/Salatiga,  Sertu Kundori berkeliling membantu pemerintah dan masyarakat melakukan penyemprotan cairan disinfektan di wilayah Desa Sukorejo Kec Suruh Kabupaten Semarang, dalam rangka mengatisipasi penyebaran wabah virus corona (COVID-19), Jumat (27/03/2020) kemarin.

Babinsa Sukorejo Sertu Kundori, kepada harian7.com mengatakan, kegiatan ini dilakukan menindaklanjuti himbauan Pemerintah Desa Sukorejo kepada seluruh warganya untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan ke seluruh tempat fasilitas umum.

Baca Juga:  Menyimak Keakraban Para Tokoh dalam Doa dan Puisi "Merdeka dari Corona"

“Tempat umum yang disemprot cairan disinfektan diantaranya Masjid, Mushola, Pos Kampling dan tempat lainya,”katanya.

Lanjut Sertu Kundori, penyemprotan ini dilakukan untuk memberikan sterilisasi dan membunuh bakteri dan virus berbahaya untuk memutus penyebaran Virus Corona. Penyemprotan disinfektan tersebut merupakan salah satu langkah untuk memutus penyebaran Virus Corona di wilayah Desa Sukorejo nantinya penyemprotan akan dilakukan Secara berkelanjutan.

Baca Juga:  Alami Kebutaan, Mbah Kasri Hidup Seorang Diri, TNI Baik dan Peduli Berikan Bantuan, Kamu Tidak Sendiri Mbah?

”Pemerintah Desa Sukorejo Kec. Suruh juga sudah menginstruksikan kepada Setiap warga agar masyarakat jangan panik dan tetap waspada. Penting diingatkan kepada masyarakat bahwa perlu bagi yang sakit untuk menggunakan masker agar penyebaran tidak sampai meluas dan sering cuci tangan pakai sabun secara benar,” Ujar Babinsa Sukorejo Sertu Kundori.

Baca Juga:  Sambut Hari Juang TNI AD, Kodim 0703/Cilacap Gelar Donor Darah

“Kedekatan dan kepedulian pada setiap kegiatan yang ada di masyarakat, diharapkan bisa terus terjalin kebersamaan serta hubungan yang baik antara Masyarakat Dengan TNI demi terwujudnya kemanunggalan antara TNI dan rakyat,”punkasnya.(M.Nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!