HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Berkunjung Ke Salatiga, Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono Akan Kembangkan Rumah Yos Soedarso dan TWSS Sebagai Tempat Wisata Bersejarah

Wakasal Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono (Baju kotak – kotak), Katua DPRD Kota Salatiga, Dance (Kaos hitam) dan Kolonel Marinir Hariyono Masturi (Baju batik biru).(Masker dilepas hanya saat foto) – (Foto: Bang Nur – harian7.com)

Laporan: Bang Nur

SALATIGA,harian7.com – Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, didampingi Kolonel Marinir Hariyono Masturi, kunjungi rumah  Komodor Yos Soedarso, di Gladakan  RT 01 RW 05, Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Minggu, (27/3/2022).

Dalam kunjungan tersebut, Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, juga memberikan bantuan kepada para pensiunan TNI AL.

Turut mendampingi dalam kunjungan tersebut Ketua DPRD Kota Salatiga, Dance Ishak Palit, Kepala dinas Pariwisata kota Salatiga Drs.Valentino Haribowo, Kodim 0714/Salatiga, Korem 073/Makutarama dan sejumlah pejabat di Salatiga.

Usai kunjungi rumah Yos Soedarso, Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, berkunjung ke TWSS (Taman Wisata Sejarah Salatiga) di Nogosaren Bugel Salatiga.

Baca Juga:  Bupati Banyumas Lantik 27 Kades Terpilih Periode Tahun 2021 - 2027
Foto bersama di TWSS.

Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, saat dikonfirmasi awak media harian7.com disela acara mengatakan bahwa pihaknya akan kembangkan tempat tersebut (Rumah Yos Soedarso dan TWWS – red) menjadi tempat wisata edukasi.

“Beliau adalah satu satunya pahlawan laut yang jelas dikenal di Indonesia. Makanya kita bersama Pak Ketua DPRD dan teman di Salatiga. Insa Allah nanti akan kita tambah eks alutsista yaitu tank, howitser/meriam tarik dan bekas pesawat untuk ditaruh ditempat ini,”katanya.

Untuk konsepnya, lanjut Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, nanti menjadi asetnya TNI Angkatan Laut yang dikelola Pemerintah Kota Salatiga.

“Untuk rumah Yos Soedarso nantinya akan kita komunikasikan, karena tadi kita belum ketemu yang punya melainkan hanya ketemu yang menempati (Nge kost). Nanti kita akan komunikasi kepada putra – putranya atau ahli waris. Kemudian terkait dijadikannya museum sejarah dengan harapan bisa menumbuhkan nasionalismenya pemuda di Kota Salatiga,”ungkapnya.

Baca Juga:  Tingkatkan Soliditas Antar Stakeholder, Polres Salatiga Gelar Olahraga Bersama dan Bagikan Ratusan Doorprize

Pria yang juga asli dari Kota Salatiga ini mengaku baru kali ini melihat TWSS. Harapan kami setelah tadi sharing, dengan adanya tempat wisata sejarah ini nantinya juga bisa meningkatkan PAD Kota Salatiga, terlebih memberikan manfaat kepada masyarakat yang terdampak Covid 19.

“Nanti kita akan panggil teman – teman yang ada di Jakarta, untuk bisa investasi ataupun untuk sharing bertukar pengalaman, sehingga tempat ini bisa menjadi spot yang menarik,”tambahnya.

Dengan akan ditambahnya eks alutsista tersebut agar generasi muda paham bahwa itu bagian dari alatnya negara, yang pernah di pakai Tentara.

Ketua DPRD Kota Salatiga, Dance Ishak Palit mengungkapkan bahwa pihaknya mendukung dengan akan dikembangkannya museum dikediaman Yos Sudarso dan TWSS.

Baca Juga:  Wirausahawan Asal Dayak Sabet Juara Dalam Kompetisi Antarusahawan Rintisan, Ini Kata Ganjar

“Kalau itu memang bagian wisata sejarah tentunya kami sangat mendukung,”ungkapnya.

Berkaitan dengan wacana akan dikembangkanya TWSS, Dance mengatakan, kita akan segera buat masterplan kalau memang itu akan menjadi salah satu bagian wisata sejarah.

“Ya memang segera harus buat masterplan kira kira konsepnya seperti apa, termasuk daya dukung lingkungan. Dan tentunya saya merespon postif dan mengusulkan dan pak Wakasal oke.”

Untuk itu pasti ada anggaran untuk sampai pada rehab dibelakang, kemudian lingkungan dan itu semua harus disiapkan.

Foto bersama di Warung Joglo Bu Rini.

Dari pantauan harian7.com dilokasi, usai serangkaian kegiatan di Rumah Yos Soedarso dan TWSS, Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, beserta rombongan makan siang di Warung Joglo Bu Rini, Salatiga, dilanjutkan foto bersama.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!