HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Bantuan Pemprov Jateng Melimpah ke Kabupaten Batang, Menyasar 14 Program untuk Mengurangi Kemiskinan

BATANG | HARIAN7.COM – Penjabat Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, melanjutkan misi kemanusiaan dengan menyalurkan bantuan keuangan pemprov senilai Rp54.729.076.000 kepada masyarakat Kabupaten Batang.

Bantuan mencakup berbagai program, seperti Bantuan Keuangan Pemerintah Desa untuk Peningkatan Sarana Prasarana Pedesaan, TMMD, Bantuan Penanggulangan Masalah Gizi (PMG), hingga Bansos Penyaluran Bantuan Stimulan Rumah Sederhana Sehat.

Baca Juga:  Sedekah Bumi Dusun Joho Gelar Syukuran dan Wayang Kulit, Semar Bangun Kayangan

Rincian bantuan juga mencakup sektor perumahan dengan Bantuan Pemerintah Desa untuk Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak 777 unit. 

Program lainnya termasuk Bantuan Sosial Kartu Jateng Sejahtera, Bantuan Sosial Kelompok Usaha Bersama (KUBE), bantuan pengembangan desa wisata, pembangunan SPAM Desa, mobil Samsat Keliling, penghargaan Pangripta Abipraya (PPD), bantuan sambungan listrik, pembangunan digester biogas, dan bantuan untuk pertanian.

Baca Juga:  Implementasi Kurikulum Merdeka, TKIT Mutiara Hati Gelar Karya Seni Bertema Jagongan Anak Kreatif

Penjabat Gubernur Nana Sudjana menyatakan bahwa bantuan ini diberikan untuk mengurangi masalah kemiskinan di Jawa Tengah, yang saat ini masih mencapai 10,7 persen. 

“Di Kabupaten Batang, angka kemiskinan telah turun menjadi 8,9 persen. Nana berharap agar kabupaten dan kota lain yang masih memiliki tingkat kemiskinan tinggi dapat bersama-sama menurunkan angka kemiskinan,”katanya.

Baca Juga:  Propam Polres Salatiga Gelar Operasi Ketertiban dan Kedisiplinan Bagi Anggota

Penjabat Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki, menambahkan bahwa upaya menurunkan kemiskinan di Kabupaten Batang terus dilakukan. 

“Pada tahun 2023, angka kemiskinan mencapai 8,92 persen, dengan penduduk miskin ekstrem pada tahun 2022 sebesar 1,55 persen. Data resmi BPS untuk tahun 2023 masih menunggu konfirmasi,”pungkasnya.(Din/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!