HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Cilacap, Harian7.com – Guna mengamankan aksi damai alumni 212, TNI-Polri Kabupaten Cilacap Polres menggelar apel gabungan bersama aparat Keamanan lainnya.

Apel bersama yang digelar di alun alun Cilacap, Jumat (25/10/2018) dipimpin langsung Kapolres Cilacap AKBP DJoko Julianto, SIK, MH, dihadiri Danlanal Kolonel (Laut) Teguh Iman Wibowo, Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf. Yudi Purwanto dan diikuti oleh seluruh anggota jajaran Polres Cilacap, Prajurit TNI dari Lanal Cilacap dan Kodim 0703/Cilacap serta Satpol PP Kabupaten Cilacap.

Baca Juga:  Rapat Pleno KPU Dipenuhi Interupsi Dari Bawaslu Kota Depok

Apel tersebut guna menanggapi rencana aliansi alumni 212 Kabupaten Cilacap yang akan melakukan aksi damai menyikapi pembakaran bendera tauhid oleh oknum Banser di Limbangan Kabupaten Garut Jawa Barat.

“Pagi ini kita melaksanakan Apel Bersama untuk membuktikan bahwa kita siap untuk menjaga keamanan masyarakat,” kata Kapolres Cilacap.

Kapolres juga mengintruksikan kepada seluruh jajarannya wajib mengikuti shalat Jumat di Masjid Agung Darussalam Cilacap, sekaligus memantau massa yang melaksanakan aksi damai.

Baca Juga:  Di Tengah Semarak HANTARU 2024, Menteri AHY Ungkap Kementerian ATR/BPN Berhasil Selamatkan Rp5,71 T Kerugian Negara dari Kejahatan Pertanahan

“Saya tekankan jika nanti dalam aksi, kedapatan massa yang membawa bendera Hizbu Tahrir Indonesia (HTI) segera diamankan, dengan cara yang baik agar suasana tetap kondusif,” tegasnya.

Sementara, Dandim 0703/ Cilacap, Lekol Inf. Yudi Purwanto menekankan kepada seluruh peserta apel agar tidak terprovokasi oleh aksi massa.

“Kita adalah organisasi yang terkendali bukan brutal jadi kita harus bersikap profesional dan saya tekankan sekali lagi jika nanti ada massa yang membawa bendera HTI segera di sweeping sebelum memasuki lapangan, saya harapkan semua berjalan aman dan kondusif,” tegas Dandim.

Baca Juga:  Jelang Pilkades, Panitia dan Panwas Pilkades Patemon Dilantik

Dandim berharap dengan apel gabungan ini, seluruh aparat keamanan mampu mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan agar situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Cilacap tetap terjaga. (Rusmono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!